Polsek Balaraja – Kejam, ini kalimat yang pantas untuk anak yang diduga membacok orang tuanya sendiri. Seperti yang dilakukan oleh terduga S (39) warga Kp. Pasir Jaha Desa sentul Jaya Balaraja Kabupaten Tangerang yang tega membacok ibu kandungnya sendiri dengan sebilah golok.
Peristiwa berdarah terjadi Rabu (25/11) siang tadi sekitar pukul 12.00 WIB, berlangsung mengerikan. Ibu kandung pelaku oleh warga sekitar dilarikan ke kamar instalasi rawat darurat (IRD) RSU Balaraja, karena mengalami luka bacok dibagian kepala .
Kejadian bermula saat pelaku menolak permintaan orang tuanya untuk memperbaiki genting rumah yang rusak. Bukan permintaanya yang di turuti, malah pelaku dengan teganya membacok kepala ibu kandungnya sendiri.
Mendapat informasi tersebut, petugas polsek balaraja melakukan pengejaran terhadap pelaku. Tidak butuh waktu lama, pelaku diringkus petugas saat bersembunyi ditempat kerjanya.
Saat ini pelaku, masih dalam tahap penyidikan oleh petugas, berikut kami periksa kejiwaanya. Untuk mempertanggungjawabkan kejahatanya, pelaku kami kenakan pasal 351 KUHP