Tangerqng Kabupaten – Menjalin sinergitas dengan pihak sekolah, Kanit Binmas Polsek Sepatan memimpin Upacara senin pagi di SMKN 2 Sepatan, Kabupaten Tangerang, Senin (4/1).
Dalam sambutan sebagai pembina upacara kanit binmas polsek sepatan menyampaikan himbauan, “Mengajak para siswa/ pelajar SMKN 2 Sepatan untuk rajin belajar, patuh dan taat kepada orang tua dan guru serta peraturan sekolah dengan sikap dan perbuatan yang terpuji yaitu dengan berperilaku hormat, bersikap kasih sayang, bersikap dan berbicara dengan sopan santun. Apabila guru sedang mengajar duduklah dengan tenang dan mendengarkan agar mudah menerima semua pelajaran yang disampaikan oleh gurunya,” kata Kanit Binmas.
“Akhir-akhir ini sering membaca dan melihat di media massa tentang kekerasan seksual, dimana yang menjadi korban adalah anak di bawah umur. Untuk mencegah di lingkungan sekolah antara guru, orang tua, pengelola sekolah, komite sekolah dan dinas pendidikan harus duduk bersama untuk mencari solusi dan penyelesainnya,” ujar Kanit Binmas.
Kepala Sekolah SMKN 2 Sepatan mengucapkan, “Sangat berterimaksih dengan kehadiran Polisi di sekolah menjadi Pembina upacara sehingga siswa/murid dapat meningkatkan kedisiplinan dan cinta tanah air,dan tahu tentang mengenai aksi kekerasan seksual terhadap anak,” katanya.