Ratusan Personil Polresta Tangerang Siap Amankan Idul Adha 1438 H

Kapolresta Tangerang saat meminpin Rakor Lintas Sektoral Pam Idul Adha 1438 H

Tribratanews.polri.go.id – Polda Banten, Polresta Tangerang, Kapolresta Tangerang AKBP H.M. Sabilul Alif menyatakan, Polresta Tangerang siap mengamankan Hari Raya Idul Adha 1438 H. Pernyataan itu disampaikannya saat memimpin Rapat Koordinasi Lintas Sektoral Pengamanan Idul Adha 1438 H di Ruang Rupatama, Polresta Tangerang, Rabu(30/8/17).

“Mulai dari pengamanan tempat keramaian, pendistribusian sembako, lalu lintas, hingga hewan kurban, harus menjadi fokus pengamanan yang kita lakukan,” kata Kapolres.

Kapolres menjelaskan, Polresta Tangerang akan menerjunkan sekitar 500 personil gabungan. Nantinya, kata Kapolres, personil itu akan disiagakan baik di jalan raya, terminal, rest area, tempat wisata, serta tempat keramaian lainnya.

“Upaya-upaya preventif  dan persuasif dan langkah kemanusiaan diutamakan. Penegakkan hukum adalah pilihan terakhir  dengan mempertimbangkan situasi dan kondisi di lapangan,” ujar Kapolres.

Kapolres menambahkan, saat melaksanakan pengamanan, petugas tidak boleh sendirian. Hal itu, kata Kapolres, guna mengantisipasi tindak kejahatan yang bisa membahayakan masyarakat dan petugas.

“Petugas pengamanan harus menguasai lingkungan radius 50 meter dan tidak memainkan telepon genggam saat melaksanakan tugas. Laksanakan  tugas pengamanan dengan sungguh-sungguh dan penuh tanggung jawab,” tandas Kapolres.

Share This Post

situs togel terpercaya
https://spacecrickets.com/
Warning: file_get_contents(https://slotgacor.design/backlink.php): failed to open stream: HTTP request failed! HTTP/1.1 523 in /www/wwwroot/luvyt.com/backlink.php on line 5